Saling Mencintai dan Bersaudara - CSI FEB
Saling Mencintai dan Bersaudara

Saling Mencintai dan Bersaudara

Share This
Persaudaraan karena Allah merupakan asas amal jama'i. ia adalah bagian dari rukun bai'ah yang sepuluh. tingkat persaudaraan terendah adalah berbaik sangka dan tertinggi adalah mengutamakan saudaranya atas dirinya sendiri. dengan persaudaraan maka akan mempererat hubungan antara pemimpin dan anggota serta mencegah dari perpecahan dan persengketaan.

Ada beberapa cara yang dapat dilakukan dalam mempererat persaudaraan yaitu dengan melaksanakan arahan dari Rosulullah SAW. seperti membudayakan salam, perkataan baik, kebersihan hati, manis muka dan senyum, bertukar hadiah, maaf memaafkan, berbudi baik, menolak gangguan dan tipu daya syaitan. sesuai dengan firman Allah:


Dan katakanlah kepada hamba-hamba-Ku, hendaklah mereka mengucapkan perkataan yang lebih baik (benar). Sesungguhnya syaithan itu menimbulkan perselisihan di antara mereka. Sesungguhnya syaithan itu adalah musuh yang nyata bagi manusia.

(terjemahan Q.S Al-Isra : 53)

2 komentar:

Pages